Jumat, 22 Januari 2010

Ilmu Tajwid


Al Qur’an merupakan kitab suci yang diturunkan oleh Alllah SWT kepada nabi Muhammad SAW sebagai pegangan dan pedoman hidup bagi umat Islam dalam menjalani kehidupan dan merupakan sumber hukum Islam yang pertama. Sebagai umat Islam kita dianjurkan untuk membaca dan mempelajari Al Qur’an, karena hal tersebut merupakan salah satu bentuk ibadah kepada Allah SWT. Untuk dapat membaca Al Qur’an secara baik dan benar, maka dibutuhkan suatu metode atau ilmu yang disebut dengan Ilmu Tajwid.
Ilmu tajwid ini, membahas semua tentang tata cara membaca Al Qur’an secara baik dan benar. Ilmu ini antara lain mempelajari tentang tempat keluarnya huruf-huruf hijaiyyah atau lebih dikenal dengan makhorijul huruf, hukum bacaan nun mati, hukum bacaan mim mati, bacaan mad dan waqof, juga bacaan ghorib atau bacaan yang asing di dalam Al Qur’an.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Coolleeach Copyright © 2008 Black Brown Art Template by Ipiet's Blogger Template